
Siswa SMA Negeri 1 Tasikmalaya yakni, Adrian Putra Rayana dan Elvyra Jovanka Rozani menjadi Duta Gemar Memasyarakatkan Makan Ikan (GEMARIKAN) 2019 dalam rangka Hari Krida Pertanian ke-47 Jawa Barat (16/7/2019). Hari Krida Pertanian pada hakekatnya merupakan hari bersyukur, hari berbangga hati dan sekaligus hari mawas diri serta hari dharma bhakti. Setiap tahunnya diperingati oleh segenap masyarakat pertanian yakni para petani, peternak, pegawai dan pengusaha yang bergerak di sektor pertanian. Pada hari tersebut masyarakat pertanian menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat dan nikmat yang dilimpahkan-Nya. Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum membuka kegiatan Hari Krida Pertanian (HKP) Ke-47 Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2019 di Lapangan Dadaha Tasikmalaya, Selasa (16/7/2019). Salah satu rangkaian yakni, pemilihan Duta GEMARIKAN yang dengan berbangga hati diraih oleh siswa hebat SMA Negeri 1 Tasikmalaya. Adanya duta di lingkup pelajar adalah strategi menggalangkan konsumsi ikan di masyarakat khususnya pelajar yang menjadi generasi penerus bangsa. Upaya meningkatkan gizi masyarakat Indonesia serta minat untuk mengonsumsi ikan perlu terus ditingkatkan, karena ikan diharapkan menjadi salah satu sumber protein utama dalam pola konsumsi dan budaya masyarakat Indonesia. Menilik hal tersebut, pelaksanaan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (GEMARIKAN) tidak hanya merupakan tugas dari Kementerian Kelautan dan Perikanan namun juga tugas bersama antar instansi terkait karena dengan meningkatnya tingkat konsumsi ikan masyarakat Indonesia akan turut mendukung pemerintah dalam mempersiapkan generasi muda yang berkualitas.